BANDA ACEH – Ketua Seksi Humas Munas XI Gerakan Pramuka 2023 Zulfahmi MD melakukan dialog dengan Kepala Bagian Materi dan Komunikasi Pimpinan Biro Adpim Setda Aceh, M Gade terkait mekanisme pemberitaan di media massa sejak persiapan hingga selesai pelaksanaan kegiatan Munas.
“Pemerintah Aceh setujui memfasilitasi media massa untuk pemberitaan Munas. Termasuk sejumlah alat promosi untuk baranding kegiatan juga dibantu,” Kata Zulfahmi, Rabu (23/11/2023) di Banda Aceh
Pertemuan yang berlangsung di Setdaprov Aceh itu juga didampingi Ketua Seksi Informasi Promosi Munas XI 2023 Ryan Abdillah.
Diketahui bahwa Musyawarah Nasional (Munas) XI Gerakan Pramuka akan digelar di Banda Aceh mulai 1 hingga 4 Desember 2023 mendatang. Kegiatan inti dipusatkan di Balee Meuseraya Aceh, sementara beberapa sidang pendukung dilaksanakan di beberapa hotel yang telah disiapkan.
__

